Malalak — Hari ini telah dilaksanakan serah terima pemakaian jembatan darurat yang dibangun melalui kerja sama antara TNI dan POLRI di Jorong Siniair, Nagari Malalak Selatan, Kecamatan Malalak, Kamis, 31/12/25
Jembatan darurat tersebut dibangun sebagai solusi sementara untuk memulihkan akses transportasi masyarakat pasca terdampak bencana.
Dalam acara serah terima tersebut, hadir mewakili Pemerintah Kecamatan Malalak, Camat Malalak Ulya Satar, S.STP. Turut hadir Anggota DPRD Kabupaten Agam, Erdinal, S.Sos Dt Marajo dari Fraksi Partai Gerindra, sebagai bentuk dukungan legislatif terhadap pemulihan infrastruktur di wilayah terdampak.
Penyerahan jembatan darurat dilakukan secara simbolis oleh Danyon B Pelopor Satbrimobda Sumatera Barat, Kompol H. Jendrival, SH. Dari unsur TNI, hadir Danramil IV Koto, Letda Firdaus, beserta dukungan penuh dari personel TNI dan POLRI yang terlibat langsung dalam proses pembangunan jembatan tersebut.

Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh seluruh perangkat Nagari Malalak Selatan, para wali jorong se-Nagari Malalak Selatan, serta tokoh masyarakat setempat yang turut menyaksikan momen penting tersebut.
Warga masyarakat penerima manfaat, khususnya warga Jorong Siniair, menyampaikan rasa syukur dan kegembiraan atas selesainya pembangunan jembatan darurat ini. Dengan telah diserahterimakannya jembatan tersebut, masyarakat kini sudah dapat kembali menggunakannya untuk menunjang aktivitas sehari-hari, baik akses ekonomi, pendidikan, maupun sosial.
Atas nama Pemerintahan Nagari Malalak Selatan, disampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dan mendukung terealisasinya pembangunan jembatan darurat ini. Diharapkan jembatan tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat serta menjadi penghubung penting hingga pembangunan jembatan permanen dapat direalisasikan ke depannya.
(Ak)






