Mei 2, 2025

Bulan: Desember 2024

Diskominfo dan Wartawan Bukittinggi Pelajari Kerjasama Media Pemko Dumai

Dumai,TerasNagariNews.com – Dinas Kominfo serta puluhan wartawan Kota Bukittinggi, lanjutkan studi pers hari kedua ke Dinas Kominfo, Statisik dan Persandian Kota Dumai. Rombongan disambut Kadis Kominfo dan PWI Kota Dumai, Selasa (24/12/2024).

Kepala Dinas Kominfo Bukittinggi, Suryadi, didampingi Kabid Statistik IKP, Ramon Arisa Putra, menjelaskan, kunjungan ke Dinas Kominfo, Statisik dan Persadian Kota Dumai, dilakukan untuk bertukar dan menambah informasi terkait program kerjasama dengan media. Bagaimana inovasi di Dumai dapat dipelajari dan diadaptasi, untuk meningkatkan nilai dan bentuk kerjasama dengan media di Bukittinggi kedepannya.

“Pemko Bukittinggi tahun 2024 ini telah mendapat penghargaan sebagai kota informatif, bahkan menjadi yang terbaik di Sumatra Barat. Sejak tiga tahun terakhir, kami di Diskominfo Bukittinggi telah menjalin kerjasama dengan media, baik cetak, elektronik hingga media online. Bahkan, tahun ini, kita telah bekerjasama dengan 75 media,” jelasnya.

Kepala Dinas Kominfo Statistik dan Persandian Kota Dumai, Drs. H. Khairil Adli, M,Si, didampingi Kabid IKP, M. Sadam, menyampaikan, Kota Dumai merupakan daerah pemekaran dari Kabupaten Bengkalis sejak 1999. Pada tahun 2024 ini, Pemko Dumai telah mendulang prestasi menjadi pemerintah yang informatif.

“Ini kita upayakan agar pelayanan terhadap kebutuhan informasi diberikan dengan maksimal, sesuai dengan jenis informasi itu sendiri,” ungkapnya.

Terkait kerjasama media, lanjut Khairil Adli, sejak 2023 lalu pengajuan kerjasama dilakukan tidak lagi secara manual, tapi menggunakan aplikasi khusus yang merupakan inovasi dari Diskominfo Dumai sendiri.

“Kita menjalin kerjasama media, dengan sejumlah persyaratan, seperti, terdaftar di dewan pers, wartawan yang telah UKW, dilihat juga jumlah kunjungan web atau traffic web-nya dan perusahaan medianya taat pajak. Persyaratan inilah yang nantinya menentukan besaran kontrak kerjasama yang dijalin dengan media bersangkutan. Semakin kompetitif media, tentu nilai kontrak lebih besar,” jelasnya.

Rombongan Diskominfo serta wartawan Bukittinggi di Kota Dumai, juga disambut Ketua serta Anggota PWI Kota Dumai. (**)

64 wartawan bersama Diskominfo kota Bukittinggi kunjungi LPP RRI kota Pekanbaru

Pekanbaru, TerasNagariNews.com – Menjelang penghujung tahun 2024,Diskominfo kota Bukittinggi bersama 64 orang wartawan kota Bukittinggi kunjungi LPP RRI kota Pekanbaru, Senin 23 Desember 2024.

Acara kunjungan yang dipimpin Kadis kominfo Buya Suryadi serta kabid kominfo Ramon,adalah sebagai bahan perbandingan bagi awak media dan diskominfo kota Bukittinggi untuk meningkatkan peran media dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat.

Lembaga penyiaran publik RRI (Radio Republik Indonesia) adalah media tertua yang perannya sangat penting dan berjasa dalam memperjuangkan kemerdekaan RI ketika itu, dengan slogannya ” Sekali di Udara tetap di Udara “.

Kepala RRI stasiun Pekanbaru M. Bugi Hidayat dalam sambutannya mengatakan, bahwa RRI kota Pekanbaru merupakan kordinator wilayah dari 15 Stasiun RRI,dan beliau menyampaikan pentingnya adaptasi terhadap perkembangan zaman, khususnya dalam dunia media.

“Kita harus mengadopsi pengaturan adaptasi, khususnya pada konten video dan multiplatform. Meskipun bisnis utama kami adalah radio, kita tidak bisa hanya bergantung pada satu platform. Era digital memberikan tantangan sekaligus peluang bagi kami untuk terus berkembang,” jelas M. Bugi Hidayat.

Ia menambahkan bahwa RRI kini tidak hanya berfokus pada siaran radio, tetapi juga merambah ke platform digital untuk menjangkau lebih banyak audiens. Menurutnya, kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk Diskominfo, sangat penting untuk menciptakan sinergi dalam dunia informasi dan komunikasi.

Sementara itu, Kepala Diskominfo Bukittinggi, Suryadi, menyatakan bahwa peran media sangat signifikan dalam mendukung program pemerintah daerah. “Kami tidak ada arti apa-apa tanpa bantuan dari media,” ungkap Suryadi.

Ia juga menyoroti kolaborasi antara Diskominfo Bukittinggi dengan RRI setempat, yang kini telah beralih dari fokus siaran udara ke platform online. “Dulu, RRI hanya dikenal sebagai radio udara. Sekarang, dengan perkembangan teknologi informasi, RRI telah merambah ke dunia digital. Kami juga terus berupaya mengikuti perkembangan ini,” lanjutnya.

Kunjungan ini bertujuan untuk menggali pengalaman dan inovasi yang telah diterapkan RRI Pekanbaru, terutama dalam menghadapi era digital. “Harapan kami, kunjungan ini dapat memberikan wawasan baru dan inspirasi bagi pengembangan media di Bukittinggi, khususnya dalam pemanfaatan teknologi digital untuk informasi yang lebih luas dan efektif,” pungkas Suryadi.

Selanjutnya,Ramon kabid kominfo kota Bukittinggi, lebih menyoroti fungsi media dalam hal penyampaian informasi, mengingat kota Bukittinggi lebih mengandalkan kunjungan wisata dalam meningkatkan PAD nya, apalagi terkendalanya akses jalan dari Prov. Riau ke Bukittinggi, ini tentu berdampak juga, tuturnya.

Kita berharap fungsi dari media dengan informasi yang akurat dalam mempromosikan daerah,tentang pengelolaan parkir, kebudayaan dan lain lain, bisa meningkatkan jumlah kunjungan wisata ke Bukittinggi,ulasnya.
(Fendy Jambak)

Perkuat Jalinan tali Silaturahmi, Rang Jambak Bukittinggi – Agam (RJBA) gelar acara pertemuan di RM Sabana Nasi Kapau

Bukittinggi,  terasnagarinews.com Agenda rutin pertemuan Silaturahmi suku Jambak Bukittinggi Agam, atau Rang Jambak Bukittinggi Agam (RJBA), dilaksanakan hari ini Minggu 15 Desember 2024.

Acara digelar di RM Sabana Nasi Kapau, yang berlokasi di Jln Bay Pass, kelurahan Kubu Gulai Bancah, kecamatan Mandiangin Koto Selayan, kota Bukittinggi.

Agenda rutin silaturahmi suku jambak Bukittinggi Agam ini, sebetulnya digelar pada bulan November 2024 yang lalu, namun karena bertepatan dengan Pilkada serentak, jadi acara ini terpending hingga hari ini, ujar Refnawati SH, memberi penjelasan kepada media.

Pertemuan silaturahmi suku jambak ini, adalah dalam rangka memperkuat jalinan tali persaudaraan sesama saudara sepasukuan Jambak, yang berdomisili di kota Bukittinggi dan kabupaten Agam, imbuhnya.

Selain Yandri Baladewa Ketua RJBA,hadir juga Buya Malin Katik Sinaro tokoh agama Jambak Bukittinggi Agam, yang berkesempatan memberikan pencerahan di acara pertemuan ini.

Dalam pencerahannya, Buya Malin Katik Sinaro mengungkapkan betapa pentingnya menjaga tali silaturahmi ini, karena manfaat dari Silaturahmi ini adalah untuk memperpanjang umur, juga mendatangkan rezki bagi kita semua, ucap Buya.

Silaturahim ini adalah suatu kebaikan yang akan menguatkan rasa persaudaraan sesama suku jambak di kota Bukittinggi dan kabupaten Agam,tuturnya.

Buya juga mendukung agenda dan wacana kegiatan group Rang Jambak Bukittinggi Agam (RJBA) kedepannya.

Acara di tutup dengan Doa bersama yang dipimpin oleh Buya Malin Katik Sinaro, agar segala kegiatan RJBA mendapatkan berkah serta rahmat dari Allah SWT.
(Fendy Jambak)

Pemko Bukittinggi Gelar Kejuaraan Tarkam Tahun 2024

Bukittinggi — terasnagarinews.com Pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas Pemuda dan Olahraga, gelar Kejuaraan Antar Kampung (Tarkam) Kemenpora RI Tahun 2024. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota Bukittinggi di Pelataran Jam Gadang, Kamis, 5 Desember 2024.

Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi, menyampaikan, terima kasih telah mempercayakan Kota Bukittinggi sebagai salah satu tuan rumah penyelenggaraan Kejuaraan Antar Kampung (Tarkam) Tahun 2024. Ini merupakan salah satu event bergengsi Kemenpora dalam mewujudkan generasi muda yang kuat menuju Indonesia Emas Tahun 2025. Bahkan, dengan kegiatan positif seperti ini, dapat menjauhkan masyarakat dari judi online yang jadi salah satu musuh utama Indonesia saat ini.

“Semoga kedepan Kemenpora akan lebih banyak melaksanakan kegiatan atau event – event olahraga, baik skala kedaerahan maupun nasional. Ini menjadi salah satu upaya untuk semakin memasyarakatkan olahraga di Kota Bukittinggi. Kami juga himbau pada seluruh warga Bukittinggi, agar bersama sama menjauhkan diri dari judi online. Karena hal ini dapat merusak moral mulai dari anak anak, remaja, dewasa, hingga orang tua sekalipun,” ungkapnya.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Nenta Oktavia, menyampaikan, Kejuaran Antar Kampung (Tarkam) Tahun 2024 ini pertama kali dipercayakan pada Pemko Bukittinggi. Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan memperkuat persaudaran antar persaudaran melalui olahraga, meningkatkan minat dan bakat generasi muda dalam bidang olahraga, serta menciptakan kemapuan dan pengembangan prestasi.

Nenta Oktavia menambahkan, acara ini berlangsung selama tiga hari, dari tanggal 5 hingga 7 Desember 2024. Pertandingan diadakan di beberapa lokasi yaitu, pedestarian Jam Gadang untuk kejuaraan Senam SKJ tahun 2022 dan Senam Bugar Kemenkes, lintas lapangan atas ngarai untuk kejuaraan atletik, Sport Hall untuk kejuaraan bulu tangkis dan Gor Bermawi untuk kejuaran tenis meja.(*)

Sumber: Pemko Bukitinggi